Pada 19 Januari 2017, Program PPDS Ilmu Kedokteran Forensik dan Medikolegal FK UGM meluluskan dua orang spesialis baru, yaitu dr.Kanina Sista, Sp.F dan dr.Taufik Hidayat, M.Sc, Sp.F. Keduanya lulus dengan predikat cumlaude.
Karya tulis/tesis yang disusun dr.Kanina Sista, Sp.F berjudul “Perkiraan Rumus Tinggi Badan Berdasarkan Panjang Lengan Atas dan Lengan Bawah pada Populasi Papua Ras Australomelanesoid”. Sedangkan dr.Taufik Hidayat, M.Sc, Sp.F menyusun dua buah tesis berjudul “Paternity Testing pada Kasus Ragu Ayah (Disputed Paternity) Menggunakan Metode DNA Fingerprint” dan “Perbedaan Polimorfisme Genetika Enzim Aldehyde Dehydrogenase 2 (ALDH2) Antara Etnik Minangkabau dan Etnik Papua Indonesia” .